Sebuah video yang memperlihatkan serangan verbal terhadap Menteri Keamanan Nasional Israel, Itamar Ben Gvir dalam upacara penghormatan di sebuah pemakaman di Ashdod menyebar luas di beberapa platform media sosial Israel.
Surat kabar Times of Israel mengatakan bahwa Ben Gvir “ telah menyebabkan ketegangan di antara para hadirin yang ikut berpartisipasi dalam upacara pemakaman tentara Israel yang tewas di Gaza”
Seorang keluarga tentara yang tewas berteriak: “Keluar dari sini wahai penjahat,” saat menteri sayap kanan radikal Israel itu berjalan ke podium. Seorang hadirin lain berkata: “Penjahat, apa yang kamu lakukan di sini?”
Seorang wanita lanjut usia juga terlihat berulang kali meneriaki Ben Gvir, sementara seorang petugas polisi mencoba mendorongnya menjauh.
Buntutnya, terjadi pertengkaran di antara mereka yang hadir di acara tersebut karena ada yang merasa marah atas pelecehan yang ditujukan kepada Menteri Keamanan Nasional Israel itu.
Surat kabar Yedioth Ahronoth mengatakan bahwa upacara tersebut ditujukan untuk penghormatan dan belasungkawa terhadap keluarga tentara yang tewas. Surat kabar berbahasa Ibrani itu menambahkan bahwa keluarga korban tersebut berusaha mencegah menteri dan anggota Knesset Israel tersebut memberikan pidatonya.
Yedioth Ahronot juga mengabarkan bahwa beberapa kerabat korban tentara yang tewas memutuskan untuk tidak mengikuti upacara tersebut setelah kedatangan Ben Gvir.
Itamar Ben Gvir dikenal sering menyampaikan statemen kontroversial termasuk sikapnya yang bersikeras menghancurkan Hamas dan Gaza serta mendesak pemerintahan Netanyahu melakukan operasi militer ke Rafah yang menyebabkan terhentinya perundingan antara Hamas dan Israel di Kairo. Keputusan Netanyahu menyerang Rafah membuat keluarga tawanan berang terhadap Netanyahu dan politisi-politisi sayap kanan Israel yang mendukungnya.
Sumber: Skynewarabia