Telepon Pimpinan Taliban, Ini yang Disampaikan Ismail Haniyah
Kepala Biro Politik Hamas Ismail Haniyah mengucapkan selamat kepada Taliban karena telah berhasil mengakhiri pendudukan AS atas Afghanistan.
Haniyah mengucapkan hal ini melalui sambungan telepon dengan Kepala Biro Politik Taliban Mullah Abdul Ghani Baradar, satu hari setelah gerakan itu berhasil menguasai ibukota Afghanistan, Kabul.
Haniyah mengatakan, bahwa runtuhnya pendudukan (Amerika) atas tanah Afghanistan sebagai awal dari keruntuhan semua kekuatan zalim, yang paling utama adalah runtuhnya pendudukan Israel atas tanah Palestina.
Dalam pembicaraannya dengan Mullah Baradar, Haniyah berharap agar Afghanistan dapat bersatu, kuat dan makmur. Ia kemudian memuji kinerja politik dan media yang dimainkan Taliban selama ini.
Menanggapi ucapan selamat ini, Baradar menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaannya atas ucapan Haniyah tersebut. Ia pun berharap, Palestina dan rakyatnya yang tertindas dapat menggapai kemenangan, buah dari jihad dan perlawanan yang selama ini dilakukan. Baradar dalam kesempatan itu juga menyeru kepada negara dan bangsa di dunia untuk mendukung perjuangan rakyat Palestina.
Selain Hamas, faksi lainnya di Palestina yaitu Gerakan Jihad Islami turut mengucapkan selamat kepada rakyat Afghanistan, yang telah berhasil membebaskan tanah Afghanistan dari pendudukan Amerika. Disamping itu, Jihad Islami juga berharap agar rakyat Afghanistan dapat kembali merasakan aman dan damai.
Terhitung sejak bulan Mei kemarin, Taliban mulai memperluas pengaruhnya di Afghanistan, bertepatan dengan dimulainya tahap terakhir penarikan pasukan Amerika, yang dijadwalkan selesai pada 31 Agustus mendatang.
Dalam beberapa hari terakhir, Taliban berhasil menguasai sebagian besar tanah Afghanistan hingga ke ibukota, Kabul. Miliaran dolar dihabiskan Amerika Serikat dan Organisasi Perjanjian Atlantik Utara (NATO) untuk membiayai dan melatih pasukan pemerintah Afghanistan untuk menghadang Taliban, namun selama 20 tahun hal itu dilakukan hingga kini tidak membuahkan hasil.
Pada tahun 2001, sebuah koalisi militer internasional yang dipimpin Washington telah berhasil menggulingkan rezim Taliban yang memimpin Afghanistan sejak tahun 1996. Amerika dan sekutunya menggagresi Afghanistan dengan dalilh Taliban menyembunyikan al-Qaeda, organisasi yang telah dituduh berada di balik serangan gedung WTC di Amerika Serikat pada 11 September 2001.
Sumber: Aljazeera