Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melantik sejumlah anggota Dewan Pakar, Senin (24/1/2022) acara pelantikan dihadiri langsung oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu.
Ada hal yang menarik dalam pelantikan Dewan Pakar PKS, salah satu anggotanya Evalina Heryanti yang pernah menjadi Data Analysis and Assistance Team NOC of Indonesia for Olympic Games 2020 Tokyo, adalah perempuan non muslim yang mengaku senang dilantik menjadi anggota Dewan Pakar.
“Saya sangat senang dan bangga bergabung menjadi Dewan Pakar PKS di bidang olahraga dan prestasi,” tutur Eva.
Ia menjelaskan bergabung sebagai Dewan Pakar, menjadi bukti bahwa PKS partai politik yang terbuka bagi semua anak bangsa tanpa memandang suku agama dan golongan.
“Puji Tuhan saya mengapresiasi PKS, dimana partai ini dikenal sebagai partai yang pemilihnya orang Islam, tapi saya sebagai seorang kristiani bisa masuk sebagai anggota Dewan Pakar, ” ucap Eva.
Ini menunjukkan PKS partai yang terbuka bagi semua anak bangsa tanpa memandang suku agama apapun, kita bersama-sama disini
memberikan kontribusi terbaik untuk bangsa dan negara,” pungkasnya.
1 comment
Wah PKS semakin menunjukkan keterbukaannya ya. Enggak eksklusiv lagi. Semoga bisa jadi partai amanah