Kunjungan tersebut bertujuan untuk meningkatkan aktivitas-aktivitas dalam mekanisme ekspor gandum Ukraina ke pasar dunia, dalam upaya untuk mengatasi ketidakstabilan pangan global.
Sekretaris Jenderal PBB António Guterres dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdoğan diperkirakan akan bertemu dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky di Ukraina pada hari Kamis.
Guterres tiba di Lviv pada Rabu malam, kata PBB.
Direktorat Komunikasi Turki mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa para pemimpin tersebut akan membahas juga langkah-langkah potensial untuk mengakhiri perang Rusia-Ukraina melalui cara-cara diplomatik selama pertemuan tersebut.
Erdogan akan mengadakan pertemuan satu jam dengan Zelenskyy pada sore hari sebelum keduanya bergabung dengan Guterres.
Pada 22 Juli, Turki, PBB, Rusia, dan Ukraina menandatangani kesepakatan di Istanbul untuk membuka kembali tiga pelabuhan Laut Hitam Ukraina untuk mengekspor gandum Ukraina yang macet akibat perang Rusia-Ukraina, yang sekarang memasuki bulan keenam.
Ketiga pemimpin juga akan membahas terkait terpeliharanya kelancaran ekspor gandum Ukraina ke pasar dunia, kata Ankara.
Guterres dan Erdogan membantu membawa Rusia dan Ukraina dalam suatu kesepakatan tentang ekspor gandum Ukraina pada akhir Juli, yaitu membuka blokade di pelabuhan Ukraina sejak invasi Rusia pada Februari.
Sekjen PBB juga dijadwalkan mengunjungi pusat koordinasi bersama untuk memantau ekspor biji-bijian yang melintasi Laut Hitam di Istanbul pada hari Sabtu mendatang.
SUMBER: ANews