Ketua Komite Qatar untuk Rekonstruksi Gaza, Muhammad al-‘Imadi mengatakan, selama ini Doha telah berusaha maksimal dengan melibatkan berbagai pihak untuk menjamin jalannya gencatan senjata dan mencegah terjadinya agresi militer kembali ke Jalur Gaza.
Selama kunjungannya ke Jalur Gaza, Al-Imadi bertemu dengan pimpinan Hamas, Yahya Sinwar, Senin (12/7/2021). Qatar menurut Al-Imadi juga turut mendorong agar bantuan kemanusiaan dan emergency agar dapat masuk ke Jalur Gaza.
Ia juga menegaskan, Qatar akan selalu membela bangsa Palestina dengan memberikan dukungan di semua lini. Seperti yang diumumkan Amir Qatar beberapa waktu lalu, pihaknya akan memberikan bantuan dana sebesar 500 juta dolar untuk beaya membangun kembali Gaza.
Sinwar menyambut hangat bantuan yang diberikan Qatar untuk bangsa Palestina tersebut, hal ini menurutnya mempertegas eratnya hubungan kedua belah pihak dan memberikan gambaran akan sikap konsisten Qatar dalam mendukung Palestina.
Melalui pertemuan itu, Sinwar turut memberikan informasi terkini terkait perkembangan dialog Hamas dengan pihak Mesir baru-baru ini, khususnya terkait gencatan senjata dan tuntutan pencabutan blokade. Perlu diketahui bahwa blokade terhadap Jalur Gaza sudah berlangsung selama hampir 15 tahun, dan hal itu memberi dampak yang buruk di berbagai sektor kehidupan di Jalur Gaza.
Sumber: alresalah.ws